Selasa, 06 Juni 2017

Maskot Raimuna Nasional XI Tahun 2017 - Kanak Kutai

Raimuna Nasional merupakan pertemuan terakbar pramuka penegak dan pandega se-Indonesia. Pertemuan pramuka dalam bentuk perkemahan besar ini menjadi event lima tahunan yang akan diikuti oleh ribuan pramuka penegak dan pandega utusan dari setiap Kwartir Cabang (Kabupaten/Kota) dari seluruh Indonesia.

Raimuna Nasional 2017 merupakan pelaksanaan Raimuna Nasional yang kesebelas. Direncanakan akan diselenggarakan pada tanggal 13-21 Agustus 2017 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur.

Adapun maskot Raimuna Nasional XI Tahun 2017 dinamai "INO". Ini merupakan gambar Badak Jawa (Rhinoceros sondaicus) yang merupakan salah satu hewan langka Indonesia yang terancam punah. Sebutan INO memrujuk pada nama latin badak jawa yaitu "Rhinoceros sondaicus" atau penyebutannya dalam bahasa Inggris, "Javan rhinoceros".

Badak Jawa (Rhinoceros sondaicus) dipilih sebagai maskot mengingat badak jawa sebagai salah satu spesies hewan paling langka di Indonesia yang populasinya hanya tersisa 50-an ekor saja dan hanya mendiami di Taman Nasional Ujung Kulon saja.

---

Menyemarakan Euforia Rainas XI 2017 Wetazmaniac Kreatif melakukan sedikit kreasi dengan make over pakaian Maskot Rainas ka Ino dengan membawakan budaya lokal Kalimantan Timur. Tema yang diangkat kali ini adalah pakaian harian yang bernuasa adat Kutai.






Maskot Raimuna Nasional XI Tahun 2017 Versi Kanak Kutai

Jakarta, 13-21 Agustus 2017
Kreatif, Inovatif, Berkarakter

0 komentar:

Posting Komentar